Home » , » BABINSA KORAMIL 09/NL MEMBERIKAN SOSIALISASI POLA ASUH DAN REMAJA KESADARAN BELA NEGARA DI SMP N 2 DESA SEI TAMPANG BILAH HILIR

BABINSA KORAMIL 09/NL MEMBERIKAN SOSIALISASI POLA ASUH DAN REMAJA KESADARAN BELA NEGARA DI SMP N 2 DESA SEI TAMPANG BILAH HILIR

Sumut Nusantara, LABUHAN BATU - Babinsa Koramil 09/NL Koptu Irawadi Memberikan Sosialisasi pola anak asuh dan remaja Kesadaran bela negara di sekolah SMP N 2 Satu Atap Didesa Sei Tampang, kecamatan bilah hilir kabupaten labuhan batu. Selasa (31/1/2023 ).


Camat Bilah Hilir Bapak Ridwan Syahputra S.os MM, menyampaikan  kepada anak anak Sekolah. "ini dilaksanakan dengan tujuan membangun sikap dan perilaku serta karakter setiap warga Negara Indonesia yang cinta tanah air, sadar berbangsa dan bernegara, yakin kepada Pancasila sebagai ideologi negara. rela berkorban untuk bangsa dan negara serta nantinya memiliki kemampuan awal Bela Negara yang baik." tutur nya.

Babinsa Koramil 09/NL Koptu Irawadi saya juga menyampaikan, "kepada anak-anak SMP N 2 satu atap yang bersih, efektif, demokratis, dan terpercaya, sekaligus melakukan revolusi karakter bangsa, serta memperteguh kebhinekaan dan memperkuat restorasi sosial indonesia."

Lanjutnya, "Tujuan pembinaan kesadaran bela negara tentunya diharapkan setiap warga negara dapat meningkatkan pengetahuan, memiliki tekad, sikap dan perilaku serta tindakan bela negara yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. "tutur Babinsa

Turut hadir dalam Acara Bpk Ridwan Syahputra S.Sos. MM Camat Bilah hilir, Bpk Asmui Kepala Desa Sei Tampang, Aipda Suheri Bhabinkamtibmas, beserta perangkat Desa Sei Tampang. red*

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blogroll

Popular Posts

Categories

Arsip Blog

Recent Posts

Pages

Copyright © SUMUT NUSANTARA | Powered by Blogger