Home » , , » Danrem 022/PT Ziarah Makam Tuan Guru Napompar, Dandim 0209/LB Turut Mendampingi

Danrem 022/PT Ziarah Makam Tuan Guru Napompar, Dandim 0209/LB Turut Mendampingi

Sumut Nusantara, LABUHANBATU UTARA - Danrem 022/PT Kolonel Inf Luqman Arief, S.IP melaksanakan Ziarah Makam Tuan Syekh H. Amad Soleh Karomah Badawyah dan dilanjutkan pemberian tali asih kepada anak yatim serta warga kurang mampu di dusun Napompar desa Pematang kecamatan NA IX-X kabupaten Labuhanbatu Utara, Kamis (03/08/2023)

Sebagai bentuk penghargaan kepada leluhur dan merupakan wujud ungkapan syukur kepada Allah SWT, Danrem 022/PT didampingi Dandim 0209/LB dan rombongan melaksanakan ziarah makam Tuan Syekh H. Amad Soleh Karomah Badawyah dilanjutkan pemberian tali asih kepada warga kurang mampu.

Tampak juga dalam kegiatan tersebut Tokoh masyarakat ketua FKPPI Sumut H. Khairuddinsyah Sitorus, SE dan Wakil Bupati Labura H. Samsul Tanjung, ST, MH serta para anak cucu tuan guru Napompar dan Tokoh agama Khalifah Soleh Rambe, Khalifah Ahmad Yani Ritonga.

Camat NA IX-X, M. Adlin Rizki, S. HI, Danramil 07/AKB Kapten Inf H. Sofyan Sukri, Kapolsek NA IX-X, AKP Panji Nugroho, Kades Pematang Pikir Pohan dan Pasi Intel Kapten Inf Guntur Wibowo, S.Sos, Pasi Ter Kapten Inf Sugianto, Pasi Log Kapten Arm DM Siregar serta Dan Unit Intel Letda Mahyudin Siregar.

Dalam pelaksanaan ziarah Danrem mengatakan, "Terima kasih banyak kepada seluruh masyarakat yang hadir diacara ini, Alhamdulillah kami ucapkan kepada semua atas doa dan dukungannya sehingga kami diberi kesempatan untuk mengemban jabatan baru di wilayah Provinsi Kalimantan Barat menjadi Danrem Sintang dengan pangkat Brigadir Jenderal", terangnya

"Mohon doa restu kepada semuanya semoga kami dapat menyelesaikan tugas ini dengan baik," pinta Danrem

Dalam kesempatan tersebut H. Khairuddinsyah Sitorus, SE (H. Buyung) mengucapkan ribuan terimakasih kepada kepala Desa dan Perangkat Desa Pematang atas persiapan acara hari ini, Kita doakan bersama semoga bapak Danrem sehat selalu menjalankan tugas ditempat yang baru serta diberikan kemurahan rejeki, jelasnya

Selanjutnya dalam Sambutan Wakil Bupati Labura mengatakan, "permohonan maaf dari Bupati Labura yang tidak bisa bersama kita disini dikarenakan ada tugas diluar kota, dan saya atas nama pemerintah Kabupaten Labura mengucapkan selamat datang kepada Bapak Danrem di Desa Pematang, semoga Bapak sehat selalu menjalani tugas ditempat yang baru menjadi Jenderal bintang satu," katanya

Kami melihat peran Bapak Danrem di Kabupaten Labura ini sangat banyak yang bermanfaat dibidang pembangunan dan Kami masyarakat Labura mendoakan semoga Bapak Danrem kelak bisa menjadi Panglima TNI serta diberikan kesehatan, keselamatan dan kemurahan rejeki serta harapan kami bapak tidak melupakan Desa Pematang ini, pinta Wakil Bupati

Doa yang sama juga kita panjatkan kepada Ayahanda H. Khairuddinsyah Sitorus dan Bapak Dandim 0209/LB, semoga senantiasa diberikan kesehatan dan perlindungan didalam menjalankan tugas.

Amatan awak media dilokasi acara, setelah kegiatan ziarah Danrem beserta rombongan memberikan tali asih kepada 40 orang warga kurang mampu dusun Napompar berupa paket sembako dan setelah itu rombongan meninggalkan makam menuju kediaman H. Buyung dan Danrem 022/PT kembali ke Pematang Siantar. (red)*

Sumber : Pendim 0209/Labuhanbatu


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blogroll

Popular Posts

Categories

Arsip Blog

Recent Posts

Pages

Copyright © SUMUT NUSANTARA | Powered by Blogger