Home » , , , » PENGUKUHAN KETUA ALUMNI IKATAN SECATA PK 1 TISABILAGA (3193) WILAYAH RIAU

PENGUKUHAN KETUA ALUMNI IKATAN SECATA PK 1 TISABILAGA (3193) WILAYAH RIAU

.
Sumut Nusantara.com, Bangkinang Riau - Dilaksanakan acara pengukuhan Ketua  ikatan alumni
Secata PK 1 (Tisabilaga) wilayah Riau, Kegiatan dilaksanakan di Bengkinang kampar Riau, (09/12/2023)

Acara pelantikan ini diadakan  mengambil tema "MEMPERERAT SILATURAHMI DAN KEBERSAMAAN SAAT INI DAN MASA YANG AKAN DATANG "
Dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara  alumni Tisabilaga, serta untuk memperkuat hubungan antara  rekan sejawat dengan Ikatan Alumni yang lain.

Ketua Umum  3193 DR. Pelli Indra Buana SH.MH dalam sambutannya mengatakan, "momen pelantikan ini dijadikan sebagai sarana untuk memperkuat kerjasama antar kawan untuk  tetap kompak dalam Situasi  apapun agar dapat menjalankan segala kegiatan dan aktiftas  dengan baik,"

Diketahui, Ketua yang dilantik, Yaitu Prada Safriyanto dalam sambutannya mengatakan,  "bahwa pelantikan ini merupakan wujud dari kebersamaan dan kekeluargaan antara Listing dan alumni. 

Selain itu katanya, dan juga berharap, "agar rekan rekan 3193 dan yang lain  dapat saling membantu dan bekerja sama dalam mengembangkan Tisabilaga ke depannya."

Dilanjutkan Ketua Ikatan Alumni Tisabilaga mengungkapkan, "bahwa acara ini sangat penting dalam memperkuat hubungan antara Rekan  sejawat yang pernah merasakan satu wadah dalam pembentukan Prajurit, Ia berharap agar hubungan antara Sesama rekan dapat semakin erat dan saling mendukung dalam mencapai kesuksesan di masa depan."


Amatan Media ini, Acara ini mendapat respons yang sangat positif dari seluruh leting  dan alumni. Mereka berharap agar acara semacam ini dapat diadakan secara berkala, sehingga dapat mempererat tali silaturahmi antara alumni serta memperkuat hubungan antara Pengurus wilayah  dan pengurus pusat.

Diharapkan dengan adanya acara seperti ini, dapat memotivasi Rekan satu lesting untuk terus berusaha dan mengembangkan diri mereka, serta memberikan dukungan dan inspirasi untuk meraih kesuksesan  dimasa depan.

Kegiatan Pelantikan ini dihadiri oleh  Pengurus wilayah  3193 dan alumni dari berbagai  wilayah  Riau pekanbaru. (red)*


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blogroll

Popular Posts

Categories

Arsip Blog

Recent Posts

Pages

Copyright © SUMUT NUSANTARA | Powered by Blogger