Home » , , , » Lanjutkan Program Kementan RI, Kodim 0209/LB Optimasi Lahan Rawa di Labura Sumut

Lanjutkan Program Kementan RI, Kodim 0209/LB Optimasi Lahan Rawa di Labura Sumut

 
Sumut Nusantara.com, LABUHANBATU UTARA - Kodim 0209/LB dibawah pimpinan Dandim Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.IP, sepakat jalin kerjasama dengan Dinas Pertanian Labura yaitu optimasi lahan rawa di desa Teluk Pulai Dalam kecamatan Kualuh Hilir, Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Bentuk kerjasama ini ditandai dengan tanda tangan antara Kadistan Labura drh. Sudarija, MM dengan Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.IP tentang Upaya khusus (UPSUS) kontruksi Optimasi Lahan rawa yang dilakukan di kantor Dinas Pertanian jalan Kapten H. Rakanen Pasar III Desa Damuli Kebun Kecamatan Kualuh Selatan, Jumat (23/03/2024)

Kerjasama yang dilakukan kedua belah pihak tersebut merupakan penjabaran kesepakatan bersama antara Kementan RI dengan TNI AD dalam peningkatan hasil pangan di Tahun 2024.

Sasarannya adalah pembuatan irigasi di desa Teluk Pulai Dalam guna memperlancar perairan sawah yang pengaplikasiannya dilakukan masyarakat tergabung dalam kelompok-kelompok tani dan didukung oleh Dinas Pertanian Labura serta pendampingan dari Kodim 0209/LB.

Tampak hadir dalam penandatanganan kontrak kerjasama antara lain, Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.IP., drh. Sudarija, M.M., Danramil 01/AK Mayor Czi Baginda Siregar, S.E., Kabid Prasana, Sarana dan Penyuluhan Dinas Pertanian Labura, Ibu Baratul Zakiah, S.PT, M.Si, perwakilan Staf Teritorial Kodim 0209/LB dan Staf Dinas Pertanian Labura. (red)*

Sumber : Pendim 0209/Labuhanbatu


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blogroll

Popular Posts

Categories

Arsip Blog

Recent Posts

Pages

Copyright © SUMUT NUSANTARA | Powered by Blogger