Sumut Nusantara.com, LABUHANBATU - Menjelang kunjungan Tim pengawas dan evaluasi (Wasev) penanggung jawab operasi (PJO) TMMD Ke-120 Kodim 0209/LB ke Desa Selat Beting, Kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhanbatu, Provinsi Sumatera Utara (Sumut), ratusan masyarakat bersama Satgas melaksanakan gotongroyong pembersihan lingkungan dan melakukan persiapan pemasangan umbul-umbul.
Info diterima dari penerangan Kodim 0209/LB kunjungan Tim Wasev PJO TMMD ke-120 pada hari Jumat 30 Mei 2024 mendatang dipimpin Kolonel Inf Parluhutan Marpaung bersama rombongan Danrem 022/PT dan Plt Bupati Labuhanbatu.
Kedatangan rombongan Tim Wasev akan melaksanakan peninjauan sejumlah program sasaran fisik dan hasil non fisik yang digelontorkan dalam Program TMMD Ke-120 Kodim 0209/LB.
Dansatgas Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro S.I.P melalui Pasiter Kodim 0209/LB Kapten Inf Sugianto menyampaikan, kunjungan Tim Wasev akan melakukan evaluasi kerja hasil program TMMD ke-120 yang dikerjakan Satgas sampai sejauh mana hasilnya.
"Kunjungan Wasev TMMD hari Jumat besok, seluruhnya telah kami persiapkan agar berjalan lancar dan sukses," sebutnya. (red)*
Pendim 0209/Labuhanbatu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar